Tajuk  

Muat Aspal dan Tak Indahkan Peringatan, Pemda Buton Tak “Bertaring” Didepan Putindo, Apakah Ada Bekingan?

TERAWANGNEWS.com, BUTON – Aktivitas pemuatan aspal kembali dilakukan oleh PT Putindo Bintech, padahal mereka belum mendapatkan izin penggunaan jalan umum dari Dinas Perhubungan.

Selain tak miliki izin, PT Putindo Bintech juga tidak memiliki Andalalin. Sayangnya, Pemda Buton seakan tak bisa berbuat apa-apa didepan koorporat tersebut alias tak “bertaring”.

Seperti aktivitas pemuatan aspal hari ini, Rabu (19/11/2025), PT Putindo kembali memuat aspal menggunakan jalan umum menuju ke Pelabuhan Banabungi, Pasarwajo.

Mengenai aktivitas itu, Dinas Perhubungan Kabupaten Buton, mengaku sudah beberapa kali menerima permohonan dari Putindo untuk melakukan pemuatan aspal. Namun, tak diberi izin karena dianggap belum memiliki Andalalin dan masih menunggu Peraturan Bupati.

Tapi, pihak Putindo seakan malas tahu dan terkesan memandang enteng. Bagaimana tidak, meski tak diberi izin dan belum memiliki Andalalin serta persyaratan lainnya, Putindo tetap melakukan aktivitas pemuatan aspal.

Keberanian Putindo itu patut dipertanyakan, apakah ada bekingan kuat dibelakang mereka atau hanya sekedar mengejar target permintaan penjualan aspal?

Sebab, aksi Putindo tersebut tak hanya kali ini saja dilakukan, sekira satu atau dua bulan lalu, mereka juga melakukan pemuatan aspal menggunakan jalan umum, dan lagi-lagi aktivitas pemuatan aspal itu tidak memiliki Andalalin ataupun izin penggunaan jalan. Bahkan pemuatan aspal tersebut beberapa kali didemo, tapi hal itu tidak membuat Putindo menyerah, justru terkesan semakin menjadi-jadi, terbukti mereka kembali melakukan aktivitasnya.

Jika hal ini terus dibiarkan, tentu akan menjadi preseden buruk bagi Pemda Buton dibawah kepemimpinan Alvin Akawijaya Putra. Bagaimana tidak, meski sudah diperingati agar tidak melakukan pemuatan aspal sebelum melengkapi semua persyaratan yang dibutuhkan, Putindo tetap jalan, seakan menganggap peringatan itu hanya angin lalu semata.

Untuk itu, kita berharap, para pemangku kebijakan termasuk DPRD dan Aparat Kepolisian bisa menyikapi serius persoalan ini. Karena jika tidak, maka wibawa daerah sama sekali tak ada harganya dihadapan Putindo. (Adm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *