Soal Bagi-bagi Sembako di Wakatobi yang Dinilai Untungkan Salah Satu Paslon, Umar Samiun Bilang Begini

TerawangNews.com, BUTON – Menyikapi adanya dugaan kampanye terselubung dengan cara membagi-bagikan sembako yang dinilai mengungtungkan salah satu pasangan calon (Paslon) kepala daerah di Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara, ditanggapi santai Samsu Umar Abdul Samiun.

Menurut Umar Samiun (sapaan akrab Samsu Umar Abdul Samiun-red), tudingan terhadap dirinya tersebut muncul dari oknum-oknum tertentu yang merasa kepanasan dan menafsirkan lain dari tindakan yang dilakukannya.

“Soal kemudian adalah berpresepsi lain itu para ahli tafsir yang kepanasan saja,” kata Umar Samiun melalui WhatsAppnya, Kamis (12/11/2020) sekira pukul 08.33 WITA.

Lanjut mantan Bupati Buton ini mengatakan, pembagian sembako tersebut, tidak lain hanyalah sebagai bentuk bantuan kemanunisaan akibat pandemi Covid-19. Hal itu ia lakukan bukan hanya di Kabupaten Wakatobi saja, tetapi juga dilakukan di wilayah Kabupaten Buton.

“Bantuan itu adalah bantuan kemanusiaan akibat pandemi Covid-19, Buton juga sudah saya bagikan,” ujarnya.

Selain itu tambah Umar Samiun, mengenai adanya permintaan dari sejumlah masyarakat yang mengatasnamakan Aliansi Pemuda Bersatu, agar dirinya diperiksa Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Wakatobi, pun ia tanggapi dengan nada santai.

“Saya kira pihak Bawaslu dapat memahami kok bahwa yang berasumsi salto-salto itu adalah orang yang kegerahan semata,” pungkasnya (al).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *