Perkuat Hubungan TNI dengan Rakyat, Babinsa Koramil 1413-13/Lasalimu Bantu Pengecoran Lantai Rumah Warga

TERAWANGNEWS.COM, Buton – Demi memperkuat hubungan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1413-13/Lasalimu, Koptu Muhamad Jufri membantu menyelesaikan pekerjaan pengecoran lantai milik warga di Desa Benteng, Kecamatan Lasalimu, Sabtu (30/1/2021) dengan cara gotong royong.

“Gotong royong yang dibangun warga merupakan budaya warisan leluhur dalam kehidupan masyarakat Indonesia dan bagi TNI, hal ini dapat mempererat hubungan silaturahim yang kuat dan mewujudkan stabilitas keamanan wilayah,” katanya kepada media ini.

Hal itu dilakukan lanjut dia, sebagai bentuk tindak lanjut dari visi misi Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Andi Sumangerukka, SE,.MM, salah satunya membudayakan gotong royong dalam membangun sinergitas antara TNI dengan rakyat.

“Kegiatan gotong royong yang kami lakukan pada hari ini bersama-sama dengan warga adalah merupakan bagian dari visi misi Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Andi Sumangerukka dalam membangun sinergitas TNI dengan Rakyat,” jelasnya.

(al) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *