Pemdes Umalaoge Gelar Rapat Bahas Penarikan Retribusi Pelabuhan

TERAWANGNEWS.com, – Pemerintah Desa (Pemdes) Umalaoge, Kecamatan Lasalimu Selatan, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra), hari ini, Minggu (6/6/2021) menggelar rapat untuk membahas rencana penarikan retribusi di Pelabuhan Umalaoge.

Rapat yang digelar di Baruga itu turut dihari antara lain, Babinsa Desa Umalaoge, masyarakat, dan beberapa tokoh masyarakat.

“Rapat ini untuk membahas rencana penarikan retribusi di pelabuhan, yang dibahas ini termasuk berapa besaran retribusi yang akan ditarik nanti,” kata Sekretaris Desa Umalaoge, Agus ditemui disela-sela kegiatan tersebut, Minggu (6/6/2021).

Nantinya lanjut Agus, setiap kapal, baik itu yang memuat ikan, kayu, pasir dan lainnya, akan ditarik retribusinya, dan dimasukan dalam kas desa atau Pendapatan Asli Desa (PAD).

“Jadi yang melakukan bongkar muat di pelabuhan itu nanti kita akan tarik retribusinya, seperti ikan, pasir, kayu dan lain-lainnya,” jelasnya.

Selain membahas retribusi pelabuhan, rapat itu juga dirangkaikan dengan penyerahan uang atas penjualan mesin diesel sebesar Rp18 juta.

“Yang serahkan dari masyarakat ke Pemerintah Desa,” pungkasnya.

Hingga berita ini dinaikan, rapat tersebut masih sementara berlangsung.

(al) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *