Rutinitas Jum’at Keliling, Sabaruddin Paena Bakal Bantu Perbaikan Atap dan Pembuatan Pagar Masjid di Lasalimu

TERAWANGNEWS.com, Buton – Ketua Fraksi Nasdem DPRD Kabupaten Buton, Sabaruddin Paena bakal membantu perbaikan atap dan pembuatan pagar Masjid Al Muhajirin di Dusun Lapelamba, Desa Lasalimu, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Niat baiknya itu setelah ia mendengarkan permintaan dari Kepala Dusun Lapelamba, La Ode Jasman dan Ketua Pembangunan Masjid, La Sabo usai melaksanakan Salat Jum’at di masjid tersebut, hari ini 29 April 2022.

“Jadi tadi setelah Salat Jum’at, Kepala Dusun dan Ketua Pembangunan Masjid mereka minta bantu untuk perbaikan atap dan pembuatan pagar, jadi Insya Allah saya pasti akan bantu,” kata Sabaruddin Paena, Jum’at (29/4/2022).

Pada kesempatan itu, Politisi Nasdem ini menyarankan kepada Kepala Dusun maupun Ketua Pembangunan Masjid agar segera membuat proposal untuk mengetahui estimasi biaya keseluruhan yang dibutuhkan.

“Saya juga sampaikan mereka buatkan saya proposal supaya kita tahu berapa estimasi anggarannya, tapi tetap kita akan bantu untuk sedikit meringankan beban mereka,” ujarnya.

Sabaruddin Paena mengaku, sudah berkomitmen pada dirinya sendiri sejak dilantik menjadi Anggota DPRD pada Oktober 2019 lalu bahwa akan selalu berbagi dan mengabdi kepada masyarakat khususnya di daerah pemilihannya (Kecamatan Wolowa, Siotapina, dan Lasalimu Selatan-red).

“Karena memang komitmen saya saat Salat Jum’at keliling akan selalu membantu walaupun memang tidak begitu banyak, tapi minimal tidak bisa sedikit meringankan beban bagi mereka yang membutuhkan,” akuinya.

Hal itu dilakukan, karena Sabaruddin Paena sadar bahwa jabatan yang diperolehnya saat ini adalah berkat suara rakyat.

“Saya bisa beginikan karena rakyat juga, jadi sudah menjadi kewajiban saya untuk bisa berbagi dan mengabdi kepada masyarakat,” jelasnya.

“Jadi saya tidak melihat lagi berapa suara yang saya dapat saat Pilcaleg lalu, dan tidak adalagi istilah dukung mendukung, intinya saya hanya berusaha menjalankan sebaik-baiknya amanah yang diberikan rakyat kepada saya,” sambungnya.

Mendengar jawaban Sabaruddin Paena, La Ode Jasman dan La Sabo mengucapkan terimakasih.

Menurut mereka, sebelumnya memang sudah pernah mendapatkan bantuan dari Pemkab Buton melalui Bidang Kesra. Namun, karena mereka menganggap perlu untuk perbaikan atap dan pembuatan pagar sehingga mereka meminta bantuan kepada Sabaruddin Paena.

“Memang kami dulu sudah pernah juga dibantu oleh Pemda, tapi kami saat ini juga butuh perbaikan atap dan pembuatan pagar makanya kami minta bantuannnya Pak Sabaruddin ini,” kata mereka.

Mereka pun mendoakan Sabaruddin Paena agar panjang umur dan selalu diberi kesehatan oleh Allah SWT. Juga berharap supaya Sabaruddin Paena bisa selalu amanah dalam menjalankan tugasnya sebagai Anggota DPRD.

“Semoga beliau panjang umur dan diberi selalu kesehatan sama Allah SWT, kita juga berharap supaya bisa selalu amanah dalam menjalankan tugasnya, amin,” pintanya.

La Ode Jasman menambahkan, kehadiran Sabaruddin Paena untuk melaksanakan Salat Jum’at di Masjid Al Muhajirin adalah atas permintaan dirinya.

“Saya yang minta beliau siapa tau bisa Salat Jum’at di sini dan alhamdulillah ternyata beliau hadir, sekali lagi kami ucapkan terimakasih banyak kepada Pak Sabaruddin Paena,” pungkasnya.

Penulis: La Ode Ali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *