Gelar Muscab VIII di Buton, PPP Siap Menangkan Pemilu 2024

TERAWANGNEWS.com, Buton – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) VIII tingkat DPC Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra), Jum’at (29/10/2021).

Muscab yang dilaksanakan di salah satu hotel ternama di Kecamatan Pasarwajo, Buton tersebut turut dihadiri antara lain, Bupati Buton, Drs. La Bakry, M.Si, Ketua DPRD Buton, Hariasi Salad, SH, Ketua DPW Sultra, Marsekal Muda TNI (Purn) Barhim, unsur Forkompimda, serta beberapa pimpinan partai politik lingkup Kabupaten Buton.

Ketua Panitia Muscab, Sanca Aliwero mengatakan, salah satu tujuan kegiatan tersebut adalah untuk membentuk Kepengurusan DPC Kabupaten Buton dengan tema “Bergerak Bersama Rakyat Jalan Pulang Menuju Ka’bah”.

“Hasil yang dicapai ini adalah memilih formatur, yang tediri dari satu dari PAC, satu dari DPC, dan yang ketiga ada yang sudah dimandatkan dari DPW dan DPP untuk membentuk Kepengurusan DPC PPP Kabupaten Buton periode 2021-2027,” katanya usai Muscab, Jum’at malam.

Terkait itu lanjut Sanca, di tahun 2024 mendatang, PPP memiliki target untuk memenangkan pesta demokrasi, baik itu Pemilihan calon legislatif (Pilcaleg) maupun Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

“Kami punya target bahwa PPP untuk tahun 2024 bisa urutan pertama, harus menang, dan kami di tahun 2024 itu akan bersaing dalam hal Pilcaleg maupun Pilkada, dan kami punya target bahwa calon Bupati kedepan adalah orang PPP,” tegasnya.

“Karena kita punya tekad itu bahwa kursi atau suara PPP yang kemarin sempat dipinjam oranglah istilahnya kita dan di tahun 2024 itu kami akan kerja maksimal merebut kembali atau mengambil kembali yang sudah diambil itu,” sambungnya.

Diwaktu yang sama, Pengurus Harian DPW Sultra Bidang Infokom, La Ode Alhadist Halami mengatakan bahwa, kegiatan tersebut merupakan agenda khusus DPP yang harus dilaksanakan oleh DPW sebagai organisasi satu tingkat di bawahnya dalam menyelenggarakan Muscab tingkat DPC.

“Jadi ini kegiatan tahunan partai yang memang harus dilaksanakan karena Pimpinan DPC Kabupaten Kota di Sultra ini sudah hampir habis masa kepengurusannya,” jelasnya.

Untuk itu lanjut dia, Ketua DPW Sultra periode 2021-2026, Marsekal Muda TNI (Purn) Barhim bersama Pengurus Harian yang ada berharap DPC yang melaksanakan Muscab di 17 kabupaten/kota di Sultra, bisa bahu membahu dan bekerjsama untuk memenangkan partai, baik dalam perhelatan Pilcaleg maupun Pilkada di tahun 2024 nanti.

“Harapan Ketua DPW itu adalah mari mulai hari ini, kerja kerja dna kerja dan bekerjsama dengan pekerjaan ini untuk menang di tahun 2024,” tutupnya.

Penulis: La Ode Ali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *