TERAWANGNEWS.com, Buton – Pj Bupati Buton, Drs. Basiran, M.Si kembali menegaskan para ASN dan Non ASN Lingkup Pemkab Buton untuk terus menjaga kedisiplinan, termasuk menjaga kerapian dan keseragaman berpakaian. Bukan hanya itu, Kepala Daerah di Bumi Penghasil Alam Terbesar di dunia ini juga menekan para aparatur negara itu untuk menjaga kebersihan kantor.
“Ini semua demi kenyamanan dalam bekerja dan melayani masyarakat. Kita adala abdi negara pelayan masyarakat,” demikian kata Pj. Bupati Buton ketika memimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional yang diikuti para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Buton,” kata Basiran di Alun-Alun Takawa, Jumat (17/2/2023).
Pj Bupati Buton menyampaikan Upacara Hari Kesadaran Nasional merupakan upacara bendera rutin yang dilaksanakan tanggal 17 setiap bulannya, sebagai momentum untuk para ASN memantapkan kualitas pengabdian dan pelayanan kepada masyarakat.
Orang nomor satu di Buton ini Dalam amanatnya mengatakan bahwa angka 17 setiap bulan mengingatkan kita perjuangan para pahlawan, sebagai bangsa yang merdeka dan mengakui perjuangan para pahlawan untuk itu kita kibarkan bendera pada hari tersebut sebagaimana Panca Prasetya Korpri adalah sumpah untuk itu kita harus laksanakan dengan baik.
“Mudah mudahan kegiatan berikutnya pakaian harus tertib dan memerintahkan khusus kepala OPD untuk memerintahkan staf dan membersihkan lingkungan kantor,” tegas Pj Bupati Buton.
Terkait dengan pelantikan jabatan yang akan dilakukan, Pj Bupati Buton menegaskan tinggal menunggu persetujuan dari Kemendagri dan akan dilaksanakan dalam waktu yang tidak akan lama lagi dan sekali lagi tidak ada keterlibatan yang menyimpang dalam pengisian jabatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Buton.
Selain itu, Pj Bupati berharap semua progres program kegiatan tahun 2023 segera di tuntaskan khususnya pengadaan barang dan jasa.
“Saya sudah mengeluarkan Surat Edaran instruksi untuk percepatan jangan sampai lengah sehingga progress capaian realisasi anggaran bertumpuk di akhir tahun” ungkap Pj Bupati Buton (***).