Asisten I  Sampaikan Pesan Pj Bupati Buton Soal Kedisiplinan

TERAWANGNEWS.com, Buton – Penjabat Bupati Buton, Drs. La Ode Mustari, MSi diwakili Asisten Administrasi Tata Pemerintahan dan Kesra Sekda Buton, Alimani, S.Sos, M.Si kembali menekankan peningkatan kedisiplin jam kerja bagi ASN lingkup Pemda Kabupaten Buton termasuk disiplin berpakain.

Hal ini disampaikan dalam upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) yang dilakukan tiap tanggal 17, bertempat di Pelataran Nenas Takawa, Pasarwajo, Senin (19/1/2024).

Selain disiplin pegawai, Alimani juga mengingatkan pegawai untuk menjaga kebersihan di gedung masing-masing OPD dan bisa dijadwalkan untuk dilakukan kerja bakti setiap hari Jumat.

“Selain kedisiplinan, kebersihan juga harus kita perhatikan baik dalam gedung maupun diluar gedung utamanya rumput-rumput liar yang tumbuh di sekitaran gedung B dan C,” pintanya.

Ia juga mengingatkan kepada pegawai yang bersangkutan untuk selalu konsisten terhadap persiapan pemeriksaan BPK di bulan Februari ini.

“BPK saat ini sedang melakukan tugasnya di Kabupaten Buton, oleh karena itu bagi saudara-saudara yang berkaitan dengan pemeriksaan agar mempersiapkan diri dan taat terhadap pemeriksaan,” harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *