BLT DD Tahap IV di Desa Matanauwe Sudah Dibagikan

TERAWANGNEWS.com, – Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap IV tahun 2021 di Desa Matanauwe, Kecamatan Siotapina, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara sudah disalurkan pada Jum’at (25/6/2021) kemarin.

“Tahap 4 atau untuk bulan 4 (April-red) ini kita sudah bagikan hari ini,” kata Sekretaris Desa Matanauwe, Usrin melalui telepon, Jum’at (25/6/2021) siang.

Jumlah penerima BLT lanjut Usrin yaitu sebanyak 38 kepala keluarga (KK) dari total 426 KK di Desa Matanauwe. Setiap KK mendapatkan Rp300 ribu.

“Yang terima 38 KK, 300 ribu per KK. Kalau total KK itu 426 KK,” sebutnya.

Untuk tahap berikutnya kata Usrin, belum bisa dipastikan waktu penyalurannya. Hanya saja, pihaknya Jum’at kemarin langsung membawa laporan penyaluran tahap IV ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Buton.

“Yang jelas yang sudah diterimakan kita laporkan lagi, saya sudah mau laporkan ini, lagi perjalanan menuju Takawa (Kompleks Perkantoran Pemerintah Kabupaten Buton-res),” pungkasnya.

(al) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *